Sunday 10 November 2013

. Bill Gates: Internet Tidak Begitu Dibutuhkan

Jakarta - Bill Gates, pendiri dan bos Microsoft, mengkritik upaya kemanusiaan Facebook dan Google untuk menyediakan internet murah di negara berkembang. Menurutnya, hal itu tidak tepat sasaran. Bagi masyarakat miskin, internet menurut Gates tidak begitu dibutuhkan.

Bill Gates sendiri aktif dalam yayasan kemanusiaan Bill & Melinda Gates Foundation. Yayasan ini menyumbangkan banyak bantuan untuk masyarakat miskin, seperti vaksin dan sanitasi bersih.

"Saya tentu saja suka dengan hal-hal yang berbau teknologi informasi. Namun jika kita ingin meningkatkan taraf kehidupan, Anda harus mengurusi hal-hal mendasar seperti nutrisi untuk anak-anak," tukas pria terkaya di dunia ini.

"Komputer itu, dalam derajat kebutuhan manusia, tidak berada dalam urutan lima besar," tambahnya, yang dikuti detikINET dari NYDailyNews, Senin (3/11/2013).

Facebook baru-baru ini mengumumkan inisiatif internet untuk semua orang, Mark Zuckerberg, bekerja sama dengan perusahaan raksasa seperti Samsung, mendirikan Internet.org untuk menyediakan akses internet di negara miskin.

Sedangkan Google mengembangkan proyek balon internet bernama Project Loon. Balon tersebut akan memancarkan akses internet ke daratan di lokasi terpencil.

Gates menegaskan bahwa menyediakan vaksinasi bagi orang miskin lebih penting ketimbang akses internet. "Jika Anda berpikir bahwa konektivitas adalah sesuatu yang kunci, itu bagus. Tapi saya tidak sependapat," pungkas dia.

Sumber :
http://detik.com/

Analisa


Pendapat Bill Getes tentang internet untuk negara berkembang atau di lokasi terpencil memang benar, karena yang mereka butuhkan adalah makanan, vaksinasi, dan air bersih. Karena nutrisi lebih penting dari internet, apabila anak-anak mendapat nurtrisi dan gizi yang baik untuk otak. Mereka akan lebih mudah untuk belajar teknologi dan lainya.

No comments:

Post a Comment